Manfaat Kedelai Hijau Edamame di Masa Kehamilan

Ditulis oleh: Redaksi Klikdokter.com

Manfaat Kedelai Hijau Edamame di Masa Kehamilan

Bagi Ibu penyuka hidangan Jepang, mungkin tidak asing lagi dengan jenis kacang edamame. Edamame merupakan kedelai berwarna hijau yang banyak disajikan tanpa harus membuka kulitnya. Sebelum dimakan, biasanya edamame hanya diolah dengan cara direbus atau dikukus, lalu ditambahkan garam sebagai penambah rasa. Kedelai yang biasa dimakan sebagai camilan ini juga tidak kalah bernutrisi dibandingkan dengan jenis kacang-kacangan lainnya. Edamame merupakan makanan yang kaya akan protein, asam folat, vitamin A, kalsium, dan juga beberapa vitamin B. Tidak hanya itu, dengan mengonsumsinya, kita juga bisa mendapat zat besi dan seng yang berguna bagi tubuh kita.

Seperti yang Ibu ketahui, asam folat adalah suatu zat yang baik untuk mencegah cacat tabung saraf yang dapat mengakibatkan pertumbuhan otak bayi tidak normal. Selain itu, protein juga sangat penting karena asam amino yang menyusunnya berguna bagi perkembangan sel-sel tubuh Ibu dan bayi. Ibu dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung protein pada trimester kedua dan ketiga. Pada edamame, terdapat pula antioksidan isoflavon dan saponin yang dapat melindungi Ibu dan calon buah hati dari radikal bebas. Sementara itu, kandungan edamame juga mengurangi risiko terkena osteoporosis, terutama bagi Ibu yang kurang mengonsumsi kalsium saat hamil.

Namun jika terlalu banyak mengonsumsi edamame, maka akan berdampak kurang baik bagi kesehatan janin. Beberapa di antaranya adalah dapat berkurangnya daya serap kalsium, zat besi, magnesium, dan seng yang sangat penting bagi pertumbuhan bayi. Hal itu dikarenakan dalam kedelai hijau edamame terdapat asam fitat yang awalnya berguna untuk melawan merkuri yang masuk dalam tubuh. Selain itu, edamame dalam jumlah besar dapat menurunkan kolesterol yang sebenarnya dibutuhkan oleh tubuh ibu hamil dalam pembentukan hormon progesteron dan estrogen yang berguna untuk menjaga kesehatan kehamilan.

Dengan banyaknya kandungan yang sangat baik bagi pertumbuhan bayi, kedelai hijau edamame juga bisa menjadi pilihan kudapan sehat bagi ibu hamil. Selain itu, Ibu juga bisa memblender PRENAGEN mommy rasa vanila dengan edamame untuk dijadikan sebagai salah satu menu pilihan yang mudah serta bergizi bagi Ibu. Jika suka, dapat juga ditambahkan yogurt rasa plain untuk menambah kalsium yang dibutuhkan bayi Ibu.

Artikel Terbaru Lainnya

Masa Persiapan
Langkah Pertolongan Pertama Diare pada Ibu Menyusui
Pahami cara pertolongan pertama diare pada ibu menyusui yang aman dilakukan. Cari tahu penyebab dan tindakan preventif yang bisa dilakukan.
Masa Persiapan
Panduan Lengkap Isi Diaper Bag untuk Bepergian dengan Bayi
Daftar barang yang perlu ada di diaper bag dan rekomendasi jumlah pakaian yang ideal untuk dibawa. Perjalanan bersama bayi jadi lebih aman dan nyaman.
Masa Persiapan
Usia Aman Bayi Naik Pesawat, Syarat, dan Tips Perjalanan
Ingin melakukan perjalanan udara bersama bayi? Ketahui syaratnya, tips menjaga kenyamanan telinga bayi, dan dokumen yang wajib dibawa oleh orangtua.
Masa Persiapan
Penyebab Bayi Sering Menggigit Saat Menyusui dan Solusinya
Puting lecet karena gigitan? Cari tahu penyebab bayi sering menggigit saat menyusui. Pelajari tips pencegahan dan cara mengobati gigitan bayi saat menyusui.
Masa Persiapan
Takaran ASI Newborn dan Panduan Lengkap untuk Ibu Baru
Khawatir takaran ASI newborn kurang? Temukan jawaban kebutuhan ASI newborn, tanda bayi cukup ASI, dan tips agar bayi mendapatkan cukup ASI.
Masa Persiapan
Apakah Ibu dengan Hipoplasia Payudara Masih Bisa Menyusui?
Khawatir tidak bisa menyusui karena hipoplasia payudara? Kenali apa itu hipoplasia dan pelajari cara efektif untuk memaksimalkan produksi ASI!

PRENAGEN Club, untuk Moms!

Dengan menjadi member, Moms akan mendapatkan beragam keuntungan seperti program pengumpulan poin berhadiah, promo dan kegiatan menarik, serta bergabung dalam forum diskusi. Ayo bergabung bersama PRENAGEN Club dan nikmati setiap manfaatnya untuk mendukung perjalanan kehamilan dan peran Moms sebagai orang tua.
PRENAGEN