Ini Dia Susu Untuk Program Kehamilan yang Bagus dan Terbaik

Ditulis oleh: Redaksi Klikdokter.com

Ini Dia Susu Untuk Program Kehamilan yang Bagus dan Terbaik

Setelah menikah, Ibu dan Ayah tentu menantikan seorang Buah Hati. Tapi sebelum menikah, apakah Ibu dan Ayah membayangkan jika bisa langsung hamil? Dalam beberapa kondisi, ada pasangan yang sulit untuk mendapatkan Buah Hati. Maka dari itu, berbagai cara dilakukan termasuk memenuhi nutrisi melalui susu untuk program kehamilan.

Nah, jika Ibu dan Ayah beranggapan saat hamil saja dibutuhkan asupan nutrisi yang wajib terpenuhi. Ternyata, nutrisi saat persiapan kehamilan juga perlu diperhatikan sehingga nantinya Ibu dan calon Buah Hati dalam keadaan sehat. Dengan kecukupan nutrisi lengkap, janin pun dapat bertumbuh dan berkembang dengan optimal.

Dilansir KlikDokter, sebuah penelitian menunjukkan jika Ibu yang terbiasa makan sehat dan bergizi sejak sebelum hamil, akan berisiko lebih rendah mengalami komplikasi kehamilan. Wah, pastinya saat hamil jadi tidak perlu khawatir lagi ya, Bu! Biar tidak penasaran, berikut ini nutrisi yang wajib dikonsumsi dan susu apa sih untuk program kehamilan yang bagus. Yuk, simak Bu!

Penuhi Nutrisi Ini Saat Persiapkan Kehamilan

Bila Ibu dan Ayah tengah menjalankan program hamil atau promil, kebutuhan nutrisi harus tercukupi dengan baik. Nutrisi ini termasuk karbohidrat, protein, dan lemak sehat yang memiliki peran penting dalam memberikan energi kepada Ibu dan mendukung pertumbuhan janin.

Selain itu, Ibu juga perlu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral untuk membantu metabolisme tubuh, pembentukan sel dan organ bayi. Semua nutrisi ini harus saling melengkapi dan terpenuhi dalam jumlah yang tepat serta seimbang. Berikut ini nutrisi yang wajib Ibu dan Ayah konsumsi.

PROTEIN

Siapa yang tak kenal dengan nutrisi satu ini? PROTEIN dapat mudah ditemui pada telur, ayam, daging sapi, kacang-kacangan seperti almond dan soya, yoghurt hingga susu untuk program kehamilan. Pastinya semua makanan kaya protein jadi favorit Ibu ya!

Nyatanya, nutrisi ini mampu membangun dan memperbaiki jaringan tubuh baik untuk Ibu dan juga calon bayi. Selain itu, PROTEIN memiliki zat pembangun di mana mempersiapkan tubuh menjalani kehamilan. Maka dari itu, penting bagi Ibu memperhatikan jumlah PROTEIN yang dikonsumsi setiap harinya.

Asam Folat

Nah kalau asam folat, Ibu tentu sudah tidak asing lagi ya. Bagi Ibu yang tengah mempersiapkan kehamilan atau sedang hamil, asam folat perlu dipenuhi dalam jumlah yang tepat dan juga seimbang. Nutrisi ini penting bagi fase persiapan kehamilan, utamanya 28 hari pertama setelah pembentukan janin agar terhindar dari cacat tabung saraf pada bayi.

Menurut KlikDokter, pada bulan pertama kehamilan, biasanya Ibu belum tahu jika dirinya sedang hamil. Untuk itu, asam folat disarankan untuk rutin konsumsi sebelum kehamilan tiba sebanyak 400 mikrogram. Asam folat bisa ditemui pada kacang-kacangan, buah, sayuran hijau hingga jenis susu yang mengandung tinggi asam folat untuk program kehamilan.

Jika Ibu hendak memenuhi kebutuhan suplemen asam folat ini untuk program kehamilan Ibu, mari lihat aturan minumnya di sini: Begini Aturan Minum Asam Folat untuk Program Hamil  

Zinc

Sebelum kehamilan, penting bagi Ibu dalam menjaga sistem reproduksi agar tetap berfungsi dengan baik. Salah satu nutrisi yang baik bagi tubuh yaitu zinc yang dapat meningkatkan kesuburan. Untuk Ibu, zinc dapat memastikan kualitas sel telur lebih baik sebelum pembuahan. 

Manfaat zinc untuk Ayah juga baik untuk mendukung fertilitas. Dilansir The Bump, pria dengan kekurangan atau tingkat zinc yang rendah akan menghasilkan kualitas sperma yang kurang baik. Selain itu, jumlah sperma pun cenderung tidak optimal. Ibu dan Ayah dapat mengonsumsi daging merah, kacang dan biji, serta susu untuk program kehamilan.

Kalsium

Kalau Ibu rutin minum susu untuk program kehamilan, kandungan kalsium di dalamnya mampu menjaga sistem reproduksi berfungsi dengan baik. Kalsium juga bisa memperkuat tulang Ibu dan calon Buah Hati dalam kandungan.

Tapi bukan itu saja, kalsium dapat membuat kesuburan menjadi meningkat sehingga baik dikonsumsi Ibu dan Ayah saat promil. Selain susu, Ibu bisa menemui makanan kaya kalsium seperti sayuran hijau, yoghurt hingga keju.

Lemak

Eits Bu, lemak ini bukanlah sesuatu yang perlu ditakutkan ya. Karena nutrisi ini merupakan lemak baik yang diperlukan sebagai cadangan energi. Lemak yang disarankan perlu Ibu konsumsi yaitu jenis lemak tak jenuh, seperti asam lemak omega-3 dan DHA, serta asam lemak omega-6.

Bila Ibu sebelum hamil cenderung memiliki kelebihan berat badan, Ibu perlu berkonsultasi pada dokter spesialis atau ahli gizi untuk kecukupan lemak dalam tubuh. Pilih juga susu untuk program kehamilan yang rendah lemak ya, Bu.

Zat Besi

Pada ibu hamil, zat besi wajib dipenuhi dengan jumlah tepat agar terhindar dari anemia. Namun bagi yang tengah persiapkan kehamilan dilansir KlikDokter, Ibu yang memiliki cadangan zat besi tinggi dalam tubuh dapat lebih mudah hamil dibandingkan cadangan zat besi rendah. Sementara itu, zat besi juga berperan dalam pembentukan hemoglobin.

Dalam batasan normal hemoglobin dalam tubuh Ibu mampu menyalurkan oksigen pada seluruh tubuh. Ibu bisa mengonsumsi makanan tinggi zat besi misalnya daging merah, hati sapi, sayuran hijau hingga buah-buahan.

Vitamin dan Mineral

Vitamin dan mineral merupakan asupan penting yang diperlukan juga oleh tubuh dalam jumlah sedikit. Namun begitu, fungsinya juga penting dan diseimbangi dengan peran nutrisi penting lainnya. Selain baik untuk metabolisme tubuh, vitamin dan mineral juga membantu pembentukan hormon dan sistem saraf penting bagi Ibu serta calon janin.

Ibu dapat memenuhi vitamin dan mineral yang dapat menunjang promil, seperti vitamin A, C, D3, E, B1, B2, B3/Niacin, B6, B12, B9/Asam Folat, B5/Pantothenic Acid, kalsium, zat besi, fosfor, magnesium, zink, iodium, selenium dan kromium. Wah, lengkap banget ya Bu!

Rekomendasi Susu Untuk Program Kehamilan

Buat Ibu yang bertanya apa sih susu untuk program hamil dan harganya, tak perlu khawatir! Ibu bisa rutin konsumsi PRENAGEN esensis. Susu untuk program kehamilan ini dikhususkan bagi calon Ibu yang sedang mempersiapkan diri untuk hamil. Jadi, Ibu perlu tahu perbedaan PRENAGEN esensis dan emesis yang khusus untuk atasi mual muntah.

PRENAGEN esensis mengandung rendah lemak dan zinc yang baik dalam menjaga sistem reproduksi berfungsi baik. Tak hanya itu, susu ini juga tinggi asam folat, serta kaya kandungan zat besi yang mampu pembentuk kekebalan tubuh dan penghambat penurunan imun, lho.

Untuk kapan sebaiknya minum susu PRENAGEN esensis, yakni tiga sampai empat bulan sebelum kehamilan sebanyak dua gelas sehari. Misalnya pada pagi hari dan sore atau malam hari, Bu. Ibu perlu siapkan 180 ml air hangat (40 derajat celcius), tambahkan 3 sendok makan (40 gram) dan aduk hingga larut. 

PRENAGEN esensis tersedia dalam tiga rasa, yaitu French Vanilla, Groovy Mocha dan Velvety Chocolate. Tersedia dalam dua ukuran 180 gram dan 360 gram. Nah, kalau Ibu mau tahu harga susu PRENAGEN esensis bisa ditemukan pada e-commerce, minimarket dan supermarket terdekat. 

Satu lagi Bu, jika ada anggapan minum susu PRENAGEN esensis bisa cepat hamil, Ibu tetap perlu rutin mengonsumsinya dan dibarengi dengan pola hidup sehat seperti rajin berolahraga, makan makanan bergizi, serta kontrol berat badan. Agar Ibu mendapatkan manfaat yang optimal, cari tahu aturan mengonsumsi susu PRENAGEN esensis dalam artikel berikut yuk: Aturan dan Waktu yang Tepat Minum Susu PRENAGEN esensis

Semoga rekomendasi susu untuk program kehamilan ini bisa membantu Ibu!