Penting Konsumsi Asam Folat untuk Persiapan Kehamilan

Ditulis oleh: Redaksi Klikdokter.com

Penting Konsumsi Asam Folat untuk Persiapan Kehamilan

Apakah Asam Folat?

Asam folat adalah jenis vitamin B yang dapat larut dalam air. Asam folat diperlukan untuk pembentukan hemoglobin dalam sel darah merah. Asupan kekurangan asam folat dapat mengganggu pematangan sel darah merah.

Asam folat banyak ditemukan di sayuran berdaun hijau gelap seperti bayam, kangkung, sawi, katuk, kacang panjang dan brokoli. Jeruk, kacang-kacangan, kedelai, asparagus, kembang kol, kubis, hati dan daging.

Menurut dr. Judi Junaedi Endjun, SpOG, Kepala Unit Perinatal Resiko Tinggi, RSPAD Gatot Subroto, “Asam folat membantu pembentukan otak bayi dan penting dalam membantu pembelahan sel. Asam folat untuk mempersiapkan kehamilan dapat mencegah anemia dan menurunkan resiko cacat otak atau sumsum tulang belakang (Neural Tube Defects) ”.

Asam folat juga sangat bermanfaat bagi ibu yang sedang menyusui karena dapat membantu menghasilkan ASI yang berkualitas untuk mendukung tumbuh kembang bayi. Yuk cari tahu fungsi asam folat untuk Ibu menyusui lebih lengkap di sini: Pentingnya Fungsi Asam Folat untuk Ibu Menyusui

Cukupi kebutuhan asam folat Ibu

Saat seorang wanita menyadari kehamilannya, kehamilan tersebut sudah berusia 4 minggu. Padahal, cacat tabung saraf janin (NTD) bisa terbentuk saat kehamilan berusia 2-4 minggu. Maka, idealnya kebutuhan asam folat tercukupi sebelum masuk masa kehamilan.

Umumnya kebutuhan asam folat Ibu hamil adalah 400-600 mikrogram (0,4-0,6 mg) perhari. Kecukupan ini mencegah hingga 70% resiko NTD. Dengan demikian seorang wanita sebaiknya sudah mencukupi kebutuhan asam folat sebelum memasuki masa kehamilan. Kalaupun Ibu telah ada pada awal masa kehamilan, bila kebutuhan asam folat sudah tercukupi maka bisa mensubsidi bagi proses pembentukan tabung saraf otak janin tersebut.

Yuk penuhi kebutuhan asam folat Ibu dengan beberapa rekomendasi makanan berikut: Makanan yang Mengandung Asam Folat untuk Ibu Hamil

Ada beberapa manfaat penting dari Asam folat, yakni:

  • Membantu membentuk sel-sel darah merah normal pada Ibu.
  • Melakukan proses produksi DNA pada janin, sehingga tumbuh kembangnya optimal serta mendukung pembentukan otak dan saraf calon bayi.
  • Mengurangi resiko terjadinya preeklampsia, yaitu tekanan darah tinggi yang bisa mempengaruhi kesehatan Ibu dan bayinya.

Mengkonsumsi Asam Folat yang cukup sangat menguntungkan bagi para ibu. Bila tidak menyukai sayuran, ibu bisa minum PRENAGEN esensis untuk mempersiapkan kehamilan.

Artikel Terbaru Lainnya

Masa Persiapan
Payudara Sakit Sebelum Haid Bisa Jadi Tanda Kehamilan
Nyeri payudara sebelum haid bisa menjadi tanda awal kehamilan. Ketahui lebih lanjut tentang penyebab dan tanda-tanda kehamilan di sini.
Masa Persiapan
Mengenal Apa Itu Inseminasi Buatan dan Prosedur Lengkapnya
Temukan cara tepat untuk mendukung program hamil dengan inseminasi buatan. Simak prosedur, risiko, dan tips sukses di artikel ini!
Masa Persiapan
Menjaga Hormon secara Alami pada Wanita agar Lebih Subur
Tingkatkan kesuburan dengan menyeimbangkan hormon secara alami. Pahami peran leptin, insulin, & mikrobiota usus serta terapkan panduan pola makan rendah GI.
Masa Persiapan
Apakah Bisa Hamil Jika Sperma Tidak Keluar di Dalam?
Cairan praejakulasi tetap bisa mengandung sperma dan menyebabkan kehamilan meski sperma tidak keluar di dalam. Ketahui penjelasan medisnya.
Masa Persiapan
Usia Kehamilan saat Telat Haid 1 Minggu
Cari tahu usia kehamilan saat telat haid 1 minggu dan dukung peluang hamil lewat kestabilan emosi dan menu harian yang siap dikonsumsi.
Masa Persiapan
Memilih Susu Hamil Rendah Gula Terbaik untuk Ibu dan Buah Hati
Temukan susu rendah gula yang ideal untuk Ibu hamil dan bantu tumbuh kembang buah hati dengan nutrisi yang tepat.

PRENAGEN Club, untuk Moms!

Dengan menjadi member, Moms akan mendapatkan beragam keuntungan seperti program pengumpulan poin berhadiah, promo dan kegiatan menarik, serta bergabung dalam forum diskusi. Ayo bergabung bersama PRENAGEN Club dan nikmati setiap manfaatnya untuk mendukung perjalanan kehamilan dan peran Moms sebagai orang tua.
PRENAGEN