Saat merencanakan program kehamilan, ada banyak hal yang harus dipersiapkan, termasuk hal-hal kecil yang sering luput dari perhatian. Banyak wanita tidak melakukan riset untuk mengetahui apa yang dibutuhkan agar masa-masa kehamilannya menjadi masa yang paling membahagiakan dan paling menyehatkan. Dengan merencanakan kehamilan jauh-jauh hari, Ibu bisa meyakinkan diri bahwa Ibu dan tubuh Ibu sudah siap untuk hamil. Untuk mewujudkan semua itu, Ibu bisa mengikuti cara berikut ini agar program hamil berjalan lancar. Simak selengkapnya, yuk.
Buatlah janji bertemu dengan dokter kandungan untuk berkonsultasi mengenai persiapan kehamilan. Biasanya, Ibu akan dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan fisik secara rutin dan melakukan tes PAP. Dengan melakukan tes ini, Ibu akan mengetahui kondisi kesehatan Ibu.
Beberapa obat aman digunakan pada saat kehamilan, tapi beberapa obat tidak aman untuk digunakan. Jika Ibu sedang dalam masa pengobatan, Ibu perlu meminta penjelasan tentang hal ini kepada dokter sebelum Ibu benar-benar hamil. Dengan mengetahuinya lebih awal, Ibu memberikan waktu untuk tubuh agar beradaptasi dengan keadaan tersebut.
Ibu tahu nggak sih, kunjungan ke dokter gigi sangat penting dilakukan sebelum Ibu hamil. Mungkin Ibu menganggapnya ini sebagai suatu hal yang lucu, tapi bakteri yang ada di dalam mulut sesungguhnya bisa mempengaruhi pertumbuhan bayi dalam perut. Sebagai tambahannya, jika Ibu memerlukan suatu tindakan untuk memperbaiki kondisi gigi, dokter bisa melakukannya segera sebelum Ibu menjalani kehamilan.
Banyak cerita kehamilan yang mengatakan bahwa tingkat stres yang tinggi bukanlah hal yang baik untuk mendapatkan kehamilan. Jika Ibu sedang merencanakan kehamilan, ini adalah waktu yang tepat untuk menghilangkan stres dan mendapatkan ketenangan pikiran. Hilangkan penyebab stres dengan melakukan berbagai kegiatan yang menenangkan seperti yoga, meditasi, menulis, olahraga, dan lain sebagainya.
Seperti yang sudah dikatakan bahwa melakukan olahraga adalah hal yang tepat untuk menghilangkan stres. Tapi ternyata ada banyak keuntungan lainnya yang bisa Ibu dapatkan. Hal yang pertama tentu saja akan membuat Ibu tambah sehat. Tubuh yang sehat akan mempermudah Ibu untuk segera hamil. Olahraga juga akan memberikan energi yang lebih dan tidur malam yang lebih baik.
Nah, itulah 5 cara agar program hamil agar program hamil berjalan lancar karena tubuh Ibu sudah siap. Selain mengikuti cara tersebut, ada juga cara lainnya yang bisa Ibu coba untuk mempercepat terjadinya kehamilan. Cek artikel berikut yuk: Cara Agar Ibu Cepat Hamil