Apakah Boleh Berhubungan Ketika sedang Hamil Muda?

Ditulis oleh: Redaksi Klikdokter.com

Apakah Boleh Berhubungan Ketika sedang Hamil Muda?

Apakah ibu yang baru hamil muda masih boleh berhubungan dengan suaminya? Pertanyaan ini sering ditanyakan karena banyak ibu yang baru hamil muda ternyata menghadapi risiko keguguran jika berhubungan. Padahal, berhubungan ternyata dapat memberi manfaat berupa relaksasi yang membuat nyaman, jika dilakukan dengan tepat.

Jadi, mengapa sebagian ibu yang berhubungan ini menghadapi dampak buruk, sedangkan sebagian lagi justru malah merasa lebih sehat? Simak penjelasannya di sini yuk.

Efek Berhubungan

Dampak dari berhubungan ketika hamil muda dapat menjadi positif maupun negatif, tergantung pada situasi masing-masing ibu.

Manfaat Berhubungan Badan

Banyak manfaat yang bisa diperoleh Ibu sebagai akibat mencoba berhubungan badan dengan Ayah. Berikut ini manfaatnya:

  1. Mengurangi nyeri yang timbul semenjak hamil, terutama pada pinggang dan punggung akibat otot rahim mulai berkontraksi untuk tumbuh dan menyiapkan ruang bagi janin. Berhubungan badan membantu melepaskan oksitosin yang mampu membantu tubuh menoleransi rasa nyeri pada pinggang tadi.
  2. Membuat tubuh lebih tahan dari penyakit, sebab berhubungan intim ternyata meningkatkan produksi antibodi IgA. IgA ini bermanfaat untuk melawan risiko infeksi flu ataupun common cold yang umum terjadi pada Ibu yang sedang hamil.
  3. Sebagai aktivitas pembakaran kalori, sebab hubungan badan dapat membakar kalori sebesar 50-150 kalori yang tentunya cukup bermanfaat khususnya bagi Ibu yang sebelum hamil telah menjadi obesitas. 
  4. Mengurangi risiko preeklamsia, sebab sperma yang disalurkan Ayah selama hubungan seks mengandung suatu protein bernama HLA-G yang akan melindungi tubuh dari preeklamsia.

Risiko

Akan tetapi, memang terdapat risiko jika melakukan hubungan badan selama hamil muda. Namun, risiko ini hanya berlaku pada sebagian ibu saja, bukan semua ibu. Inilah risiko yang mungkin timbul:

  1. Keguguran, jika ini bukanlah kehamilan pertama Ibu. Risiko keguguran akan bertambah jika pada kehamilan sebelumnya itu Ibu sudah pernah keguguran, atau leher rahim Ibu memang mudah terbuka (sering disebut juga cervical incompetence).
  2. Pendarahan, jika plasenta yang Ibu miliki ternyata menutupi jalan rahim Ibu, dan ini baru bisa diketahui setelah Ibu berkonsultasi dengan dokter.
  3. Nyeri ketika penetrasi, sebab perubahan hormon sejak hamil membuat vagina cenderung lebih kering.
  4. Ingin kencing terus, sebab pembesaran rahim Ibu selama hamil ini akan menekan kandung kemih Ibu.
  5. Rasa tidak nyaman pada payudara, sebab perubahan hormon estrogen sejak hamil juga membuat payudara menjadi lebih sensitif.

Tetapi, selama Ibu masih diizinkan dokter untuk berhubungan badan, maka kehamilan Ibu sebetulnya normal dan berhubungan ini tidak akan sampai menyakiti bayi dalam rahim Ibu.

Apa yang Dirasakan Janin Saat Berhubungan?

Pada waktu hamil muda, janin sebetulnya tidak akan merasakan apapun selama Ibu sedang berhubungan badan. Sebab, pada usia semua ini, ia dikelilingi lapisan ketuban yang membuatnya tidak akan mudah tergoncang oleh aktivitas hubungan badan Ibu.

Posisi Seks Saat Hamil

Ada beragam posisi seks yang dapat Ibu lakukan selama hamil ini, dan umumnya belum terdapat pembatasan selama perut Ibu belum cukup membesar dan menjadi penghalang bagi Ibu.

Ibu dapat mencoba posisi seperti posisi misionaris, posisi side by side, posisi doggy style, posisi straddle, bahkan posisi man on top. Namun, posisi yang terbaik nampaknya adalah posisi woman on top, karena pada posisi ini risiko sakit punggung Ibu paling sedikit.

Durasi Hubungan Badan yang Ideal Selama Hamil

Selama Ibu tidak memiliki penyakit yang mengganggu aliran darah seperti penyakit jantung, maka Ibu boleh berhubungan badan selama apapun yang Ibu mau ya.  Orgasme berkali-kali pun juga tidak akan memberi dampak buruk bagi janin Ibu.

Hanya yang perlu diingat adalah hamil memerlukan durasi tidur yang cukup, sehingga Ibu perlu mengatur agar lama hubungan badan tidak akan sampai mengurangi jam tidur Ibu.

Nah, agar Ibu selalu prima untuk tetap berhubungan badan selama hamil muda ini, Ibu dapat membantu kebutuhan nutrisi Ibu sendiri dengan mengonsumsi susu PRENAGEN. Varian PRENAGEN ini bermacam-macam, ada varian yang dirancang untuk Ibu yang memerlukan tinggi kalori, ada varian yang dirancang untuk Ibu yang memerlukan tinggi zat besi, dan terdapat varian lain yang dirancang untuk ibu-ibu yang vegetarian. Yuk, simak berbagai macam susu PRENAGEN di sini: PRENAGEN mommy, emesis, lova, untuk Ibu Hamil

Sumber:

  • MedicineNet. 19 Amazing Benefits of Sex During Pregnancy. Diakses tanggal 22 Maret 2024. https://www.medicinenet.com/10_amazing_benefits_of_sex_during_pregnancy/article.htm



Artikel Terbaru Lainnya

Masa Kehamilan
Pemeriksaan Panggul Ibu Hamil Kenali Metode dan Tujuannya
Khawatir saat pemeriksaan panggul pada ibu hamil? Kenali cara mengukur panggul, tujuan, dan kapan idealnya pemeriksaan ini dilakukan oleh dokter.
Masa Kehamilan
Checklist Isi Hospital Bag Lengkap yang Perlu Ibu Siapkan
Dapatkan checklist isi hospital bag lengkap di sini. Pastikan semua kebutuhan Ibu, Buah Hati, dan pendamping tersedia ketika waktu melahirkan tiba.
Masa Kehamilan
Memahami Kondisi Plasenta Anterior dalam Masa Kehamilan
Apakah plasenta anterior adalah kondisi yang normal? Tak perlu khawatir, pelajari bagaimana kondisi ini memengaruhi kehamilan dan proses persalinan.
Masa Kehamilan
Waktu Terbaik Melakukan Maternity Shoot dan Tips Menghemat Budget
Cari tahu kapan waktu terbaik untuk maternity shoot dan manfaatnya untuk kesehatan Ibu. Temukan tips hemat budget untuk mengabadikan masa kehamilan.
Masa Kehamilan
Peran Vitamin A untuk Ibu Hamil dan Kesehatan Buah Hati
Pahami peran vitamin A untuk ibu hamil. Ketahui dosis vitamin A untuk ibu hamil yang aman, manfaat, dan risiko kelebihan agar kesehatan buah hati tetap optimal.
Masa Kehamilan
Cara Mengatasi Lemas Saat Hamil Agar Ibu Tetap Berenergi
Pelajari cara mengatasi lemas saat hamil yang efektif agar ibu bisa beraktivitas normal. Ketahui juga penyebab badan lemas saat hamil trimester 3.

PRENAGEN Club, untuk Moms!

Dengan menjadi member, Moms akan mendapatkan beragam keuntungan seperti program pengumpulan poin berhadiah, promo dan kegiatan menarik, serta bergabung dalam forum diskusi. Ayo bergabung bersama PRENAGEN Club dan nikmati setiap manfaatnya untuk mendukung perjalanan kehamilan dan peran Moms sebagai orang tua.
PRENAGEN