Yuk, Kenali Manfaat Spa Untuk Bayi

Ditulis oleh: Redaksi Klikdokter.com

Yuk, Kenali Manfaat Spa Untuk Bayi

Memanjakan diri seusai penat beraktivitas seharian tentunya merupakan hal yang menyenangkan, sekaligus bisa menyegarkan diri kita kembali, misalnya dengan cara datang ke pijat dan spa. Namun, bukan hanya para Ibu yang bisa menikmati fasilitas spa, ternyata anak juga bisa agar tubuh mereka selalu sehat dan tidak mudah sakit. Yuk, kita simak beberapa manfaat spa bayi!

Baca Juga: Bayi Menangis Terus: Penyebab, dan Cara Ampuh Mengatasinya

Apa Itu Spa Bayi?

Tentunya Ibu sudah sering datang ke spa, bukan? Spa itu sendiri artinya melakukan perawatan tubuh dengan media air. Tapi tahukah Ibu kalau spa yang merupakan singkatan dari bahasa Yunani Solus Per Aqua bisa juga dinikmati oleh anak?

Sebenarnya sejak zaman dahulu spa bayi sudah sering dilakukan oleh nenek moyang kita, dengan cara mandi air hangat kemudian dilakukan pijat urut oleh “dukun” bayi. Nah, di masa kini tentunya tidak jauh beda dengan apa yang dilakukan oleh orang-orang dulu, hanya sekarang mungkin anak dimasukkan ke dalam kolam air berukuran agak besar supaya bisa menggerakkan kakinya dengan bebas, tentunya dengan menggunakan pelampung. Manfaat spa bayi pun bisa dirasakan oleh anak.

Khasiat Spa Bayi Menurut IDAI

Di Indonesia, terdapat perkumpulan resmi yang menaungi segala hal yang berkaitan dengan kesehatan anak, yaitu Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI). Nah, para dokter di IDAI telah menyatakan ada beberapa manfaat spa bayi, yaitu berenang dan pijat bayi. Kedua kegiatan tersebut ternyata memiliki manfaat masing-masing bagi kesehatan anak. Apakah itu?

Untuk berenang, manfaat spa bayi mampu memberikan kesenangan dan meningkatkan ikatan antara anak dengan Ibu sebagai ibunya. Namun perlu diperhatikan ya Ibu, berenang atau terapi air harus dilakukan di bawah pengawasan Ibu dan orang yang berpengalaman. Sementara untuk pijat bayi, manfaatnya antara lain:

Baca Juga: Terapi Uap Bayi di Rumah: Cara, Manfaat, dan Dampak

  1. Menambah Berat Badan

    Menurut penelitian, manfaat spa bayi yang pertama adalah mampu meningkatan aktivitas sistem saraf dan pergerakan lambung yang menyebabkan penyerapan nutrisi menjadi lebih efisien, sehingga berat badan meningkat. Tapi hal ini berpengaruh pada anak bila kita menggunakan minyak kelapa untuk memijatnya ya Ibu, karena penyerapan minyak ke permukaan kulit.
  2. Meningkatkan Perkembangan Anak

    Tahukah Ibu jika pijatan pada bayi mampu meningkatkan perkembangan anak? Bayi yang dipijat cenderung lebih matang dari segi motorik dan perilaku. Dan pada kasus bayi prematur, para ahli juga menyimpulkan bahwa pijatan mampu membuat bayi lebih jarang menangis dan rewel.
  3. Perbaikan Pola Tidur

    Apakah anak suka terbangun saat tidur? Kalau iya, sepertinya Ibu harus mendengar saran para ahli yang mengatakan kalau bayi yang dipijat mampu meningkatkan kualitas tidur dan membuat anak jarang terbangun pada jam tidur. Manfaat spa bayi pun bisa anak rasakan.
  4. Dapat Menyehatkan Kulit

    Manfaat spa bayi yang lain adalah dapat menyehatkan kulit. Bila sedang dipijat, pastikan menggunakan minyak karena itu yang bisa membuat kulit anak sehat. Pemberian minyak juga bisa menstabilkan suhu badan bayi, mencegah timbulnya panas, kulit menjadi tidak pecah-pecah, memperbaiki tekstur kulit dan mengangkat sel kulit mati.
  5. Menciptakan Bonding Antara Orang Tua dan Anak

    Manfaat spa bayi selanjutnya adalah memperkuat bonding. Apabila pijat bayi dilakukan oleh ibunya sendiri, maka hal itu akan melekatkan hubungan si ibu dengan si bayi, membuat ibu lebih responsif dan lebih mengerti kemauan si bayi.

Jenis-jenis Spa Bayi

Ada beberapa jenis spa bayi yang bisa Ibu pilih untuk memanjakan anak. Meskipun hal ini tergantung masing-masing tempat spa bayi apakah menyediakan layanan tersebut atau tidak. Tapi, hampir semua spa bayi dapat dipastikan memiliki jenis layanan yang bermanfaat seperti:

  1. Baby Spa (Spa Bayi)

    Ini adalah layanan spa bayi secara keseluruhan, yang berisi aktivitas renang bayi dan pijat bayi.
  2. Baby Massage (Pijat Bayi)

    Pijatan lembut bagi anak, seperti yang telah kita bahas sebelumnya, mampu membuat lancar peredaran darahnya. Di beberapa tempat, pijat bayi dibarengi dengan creambath bayi untuk membersihkan rambut dan manicure baby yang bermanfaat membersihkan kuku anak yang sedang gemar-gemarnya beraktivitas.
  3. Baby Swim (Renang Bayi)

    Renang pada bayi bermanfaat membuat bayi merasakan rileks, mengenal air dan membentuk bonding orang tua dengan bayinya. Pelajari manfaat berenang pada bayi lainnya di artikel berikut yuk: Manfaat Berenang untuk Bayi
  4. Baby Gym (Senam Bayi)

    Seperti halnya orang dewasa, layanan gym untuk bayi juga ada, lho. Diantaranya memiliki manfaat untuk menguatkan otot-otot persendian, meningkatkan perkembangan motorik, meningkatkan keseimbangan, meningkatkan ketahanan tubuh, menguatkan interaksi bayi dan hal-hal positif lainnya. Biasanya, baby gym boleh diperkenalkan orang tua ketika anak telah berusia 3 atau 6 bulan.

Tips Memilih Spa Bayi

Nah, tentunya Ibu tidak mau salah dalam memilih spa bayi yang bermanfaat untuk anak, kan? Untuk itu, kita sebagai orang tua harus cermat memilih mana spa bayi yang aman dan nyaman untuk anak, karena akan berpengaruh bagi keamanan, kenyamanan dan manfaat yang didapat anak selama berada di spa bayi. Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Ibu jadikan panduan dalam memilih spa bayi, diantaranya:

Baca Juga: Wajib Tahu! 10 Jenis Serat untuk Bayi Sembelit

  1. Tenaga Ahli dan Terapis yang Baik

    Tentunya kita tidak mau membiarkan anak ditangani oleh terapis yang tidak terampil, tidak berpengalaman atau berperilaku kasar, kan? Nah, dengan memilih spa bayi yang memiliki tenaga ahli dan terapis yang baik tentunya membuat hati Ibu tenang untuk membiarkan anak “dirawat” selama berada di spa bayi. Usahakan agar Ibu mendapatkan terapis yang bersertifikasi atau memiliki latar belakang medis sehingga benar-benar kompeten di bidangnya.
  2. Ruangan yang Aman dan Nyaman

    Yang satu ini penting untuk membuat anak betah berlama-lama di spa bayi. Ya, ruangan yang bersih, wangi, sejuk, penempatan hiasan yang menarik, atau dengan wallpaper bergambar yang lucu tentunya membuat bukan hanya anak yang senang, tapi Ibu juga pasti tidak mau terburu-buru pulang dari situ, kan? Jangan lupakan pula untuk memperhatikan tingkat keamanan perlengkapan di spa bayi ya Ibu, seperti kolam renang dan peralatan lainnya.
  3. Memiliki Izin Usaha

    Tentunya hal ini menjadi penting sebagai bukti bahwa spa bayi tersebut telah mendapat pengakuan dari pemerintah untuk menjalankan usahanya. Jangan sampai Ibu menggunakan fasilitas dan jasa spa bayi yang tidak jelas dan nantinya membuat Ibu kerepotan bila terjadi kerugian atau hal-hal lain yang tidak diinginkan.
  4. Produk yang Terjamin Kualitasnya

    Ini juga wajib diperhatikan ya, Ibu. Barang-barang seperti shampo, sabun, minyak, dan lain-lainnya harus kita pastikan berasal dari merk dan kualitas terbaik. Tentunya kita tidak mau terjadi apa-apa pada tubuh anak, kan? Oh ya, apabila mereka memakai produk sendiri bisa juga ditanyakan apakah sudah ada izin edar atau belum dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) di dalam kemasannya.

Ibu, itu dia beberapa hal seputar spa bayi yang perlu diketahui. Semoga tips-tips yang diberikan bisa membuat Ibu lebih bijaksana dan cermat dalam memilih spa bayi yang terbaik bagi anak. Tetap sehat dan bahagia selalu ya Ibu!